Assalamu'alaykum sayang
Beberapa jam lagi, tepat 7 bulan Aisha kembali ke rumah Allah. Tak terasa ya sayang, rasanya seperti baru kemarin. Meski ibu Alhamdulillah mulai kuat, mulai bisa lebih ikhlas, namun tetap yang ibu belum bisa berubah adalah ibu masih kehilangan semangat ibu.
Aisha, ibu yakin ini yang terbaik untukmu, sayang. Allah menjaga Aisha dari kelalaian dunia, Allah menitipkan pesan kepada Ibu lewat Aisha. Tiada yang lebih indah dari keberadaan Aisha di dekat ibu, tapi Allah berkata lain Aisha adalah titipan Allah, Aisha, Ibu dan semuanya milik Allah. Kapanpun Allah menghendaki, tak mampu dicegah, begitupun Aisha.
Aisha, ibu kangen sayang. Kadang setiap kali melihat ada yang upload foto tentang hamil, bayi, dan ceritanya hati ibu seperti tertusuk. Tapi tak apa sayang, ini cara Allah agar ibu lebih sabar.
Kadang ibu membayangkan rengekanmu, permintaanmu tentang ini itu. Ini cara Allah mengajarkan ibu sayang. Agar ibu lebih kuat, agar ibu mempersiapkan segalanya lebih baik lagi untuk menjadi ibu yang baik.
Sayang, tiada berhenti doa ibu untukmu. Bahagialah di surga. Dan berdoalah kelak kita bisa sama-sama lagi.
Rainbow House, Minggu 10 Agustus 2014
00:41
turut berduka, mbak..
BalasHapussabaar yaa "(
In shaa Allah... terima kasih mbak :)
BalasHapus